Wortel: Akar Beta-Karoten dari Afghanistan

Wortel: Akar Beta-Karoten dari Afghanistan

Siapa mengira kalau wortel berasal dari Afghanistan, dan berkerabat dengan peterseli, jinten, adas serta daun dill?  Sayur yang luar biasa ini memang berasal dari Afghanistan,  yang tetap merupakan pusat keragaman wortel liar Daucus carota.

Wortel liar sangat pahit, tapi varietas budidaya, yang dimuliakan dari subspesies sativus lebih manis. Wortel yang sehari-hari dijumpai saat ini telah dimuliakan secara selektif agar menghasilkan akar yang lebih besar dan mempunyai rasa lebih enak. Wortel adalah tanaman duatahunan yang menghasilkan daun roset pada musim semi dan panas, sambil membangun akar tunggang yang gemuk, yang menyimpan gula agar dapat digunakan tanaman untuk menghasilkan bunga di tahun kedua. Di daerah tropis, wortel diperlakukan sebagai tanaman tahunan yang dapat ditanam sepanjang tahun. Para petani menyisakan tanaman yang terbaik untuk mendapatkan benih bagi musim tanam berikutnya.

Kita makan akar tunggang tanaman ini, yang umumnya berwarna oranye dan menggembung membentuk umbi. Ada pula varietas wortel berwarna ungu, merah, putih dan kuning. Daun wortel juga bisa dimakan, walaupun tidak terlalu digemari.

Wortel terkenal dengan kandungan beta-karoten yang tinggi (yang dibuat menjadi vitamin A oleh tubuh), amat berguna untuk penglihatan. Hanya 3% of the β-karotene wortel mentah yang dilepas saat pencernaan: ini bisa ditingkatkan menjadi 39% bila wortel dihancurkan, dimasak dan ditambah minyak masak. Wortel juga mengandung sejumlah besar vitamin K, sedikit vitamin C, vitamin E (alpha tocopherol) dan vitamin B (thiamin, riboflavin, vitamin B6, folat, niasin)

Wortel adalah sumber minineral yang baik, seperti kalium dan mangan. Juga mengandung sejumlah kecil natirum, fluorida, fosfor, besi, seng, tembaga dan kalsium serta selenium. Seratus gram wortel mengandung sekitar 43 hingga 48 kalori, jadi amat berguna bagi mereka yang sedang mengurangi asupan jumlah kalori.

Kalsium dalam wortel amat mudah dicerna, sehingga kebutuhan kalsium harian bisa dipenuhi bila makan wortel dalam jumlah cukup. Wortel adalah makanan bergizi untuk anak yang sedang tumbuh. Mengunyah wortel bisa membersihkan dan memperkuat gigi. Parutan wortel yang diberi sedikit garam amat baik untuk mengobati eksim. Wortel mengandung hormon astocokinin, sebuah senyawa mirip insulin yang berguna untuk diabetes. Juga berguna untuk masalah batu empedu, penyakit hati, tuberkulosis, gangguan kecing dan menstruasi. Wortel membantu melawan kanker, mencegah penyebaran dan pertumbuhan sel kanker serta menyembuhkan tukak usus. Kandungan gizi wortel menjadikannya baik untuk gangguan mata, katarak, gangguan gigi, kulit, gangguan sistem syaraf, pencernaan, konstipasi, diare, arthritis, dan kanker paru-paru.

Jumlah tomat dan wortel yang cukup bisa memenuhi banyak kebutuhan vitamin  dan mineral tubuh. Makan tomat dan wortel organik sebagai camilan adalah pilihan yang sehat untuk anak-anak. Mungkin tidak mudah membujuk anak untuk memakannya, karena itu kami sajikan cara lain makan wortel dan tomat di “Tomat & Wortel: Duet yang hebat”.

Lebih baik menghindari barang impor. Mungkin kelihatan baik, tapi sudah tidak segar. Pilihan terbaik adalah produk organik lokal, untuk mendapatkan asupan  vitamin and mineral anda. Satvika Bhoga menawarkan wortel dan wortel baby dengan harga terjangkau.

Sumber:
Benefits of Carrots http://www.oohoi.com/natural%20remedy/ev…
http://en.wikipedia.org/wiki/Carrot

Leave a comment